Satu tahun sejak bulan Desember 2011 hingga November 2012 saya ditugaskan mendidik siswa-siswa di daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) tepatnya di daerah timur Indonesia. Ya, Kecamatan Wolowaru Kab. Ende Flores Nusa Tenggara Timur. Selama masa pengabdian, disamping mengajar di sekolah penempatan, saya menyempatkan waktu luang untuk menggali dan mengeksplorasi kekayaan hayati keanekaragaman lepidoptera kususnya kupu-kupu. Melanjutkan hobbi lama di tempat sebelumnya (Semarang, Jateng), berbekal semangat, tenaga, buku, dan sebuah kamera, saya berkeliling menerobos hutan kemiri dan semak ilalang mencari spot spot dimana kupu-kupu berkumpul.
Benar saja, beberapa kupu-kupu mulai teramati sedang berkumpul di salah satu tumbuhan lapis bawah, tercatan ada jenis Junonia almana, Junonia atlites, Catopsilia pomona, Eurema sp., Graphium sp. dan beberapa serangga dari jenis hemiptera.
Keempat spesies diatas termasuk dalam familly Nimphalidae, yang biasanya dapat kita jumpai sedang berada pada salah satu bunga pada tanaman lapis bawah, semak, dan tanaman dengan rentang ketinggian dibawah 1 meter. Selain dari family nymphalidae, juga terdapat kupu-kupu dari family Pieridae, Papilionidae, dan Lycaenidae seperti:
.
0 komentar:
Post a Comment